Sabtu, 03 Desember 2016

thumbnail

Gerak Jalan Santai




Gerak jalan santai pendidikan provinsi Sulawesi Barat dilaksanakan pada hari Minggu, 04 Desember 2016 di anjungan depan hotel d’maleo. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari guru nasional tahun 2016.
Menurut penelitian, jalan santai bisa memperpanjang umur bila dilakukan selama satu hingga 2,5 jam dalam satu sesi dengan kecepatan sedang, sebaiknya dilakukan dalam satu minggu dua atau tiga kali. Dengan melakukan jalan santai kerja otot menjadi lebih baik dan tidak cepat lelah.

Kegiatan ini dihadiri oleh kepala dinas pendidikan pemuda dan olahraga, gubernur Sulawesi Barat ( H. Anwar Adnan Saleh ) beserta istri (Hj. Enny Anggraeni Anwar )  sekaligus melepas secara resmi gerak jalan santai. H. Anwar Adnan Saleh mengatakan “Walaupun saya tinggal sepuluh hari lagi akan berakhir menjadi gubernur, saya berharap siapapun yang akan menggantikan saya ketiga kalinya akan terus melanjutkan kegiatan ini pada masa-masa yang akan datang”.

Sebelum jalan senam dulu
Panitia pelaksana menyiapkan door prize beasiswa khusus sepuluh siswa yang naik nomor kuponnya dan beberapa alat elektronik seperti Televisi, pemanas, dispenser, kipas angin, setrika, dan sebagainya. Kegiatan ini diikuti oleh beberapa SMA/SMK dan MAN di kabupaten Mamuju. Dan para guru dari berbagai sekolah.
Rute gerak jalan dari anjungan depan hotel d’maleo ke jalan arteri dan kembali lagi ke tempat semula.

About

Diberdayakan oleh Blogger.